Selasa, 31 Agustus 2010

TYPER SHARK DELUXE, Mengetik dengan 10 Jari

Mengetik adalah pekerjaan yang sudah biasa dilakukan oleh semua orang, apalagi dengan kemajuan zaman seperti saat ini yang menuntut semua pekerjaan menggunakan komputer. Namun, ternyata masih banyak orang yang salah dalam mengetik. Sebagian orang tidak memperhatikan bagaimana cara mengetik yang benar karena dianggap tidak efisien. Padahal, dengan mengetik dengan 10 jari secara benar, pekerjaan mengetik menjadi lebih cepat.
         
Mengetik sistem sepuluh jari merupakan sistem mengetik dengan memanfaatkan kesepuluh jari tangan yang kita miliki. Masing-masing jari kita mempunyai tugas untuk menekan tombol-tombol keyboard tertentu. Tugas dari masing-masing jari kita sebagai berikut ini:

1 Kelingking kiri Q, A, Z
2 Manis kiri W, S, X
3 Tengah kiri E, D, C
4 Telunjuk kiri R, T, F, G, V, B
5 Ibu jari kiri Spasi
6 Ibu jari kanan Spasi
7 Telunjuk kanan Y, U, H, J, N, M
8 Tengah kanan I, K, Koma (,)
9 Manis kanan O, L, Titik (.)
10 Kelingking kanan P, ([), (]), Titik dua (:), (‘)dan(/)

Untuk berlatih mengetik dengan sepuluh jari kita dapat menggunakan game Typer Shark Deluxe. Game ini mengajarkan kita bagaimana menggunakan sepuluh jari kita untuk mengetik dengan benar.

TYPER SHARK DELUVE
Typer Shark Deluxe adalah permainan untuk melatih mengetik. Menyelam ke laut yang dalam hanya dengan keyboard untuk perlindungan dan serang “Hiu Kata” yang ganas dengan mengetik kata yang tertera di hiu tersebut. Menemukan harta yang tenggelam dan melatih kemampuan mengetik dengan mode Typing Tutor. Typer Shark memiliki 3 jenis permainan yang dapat dipilih yaitu:

  •  Adventure Mode untuk mode petualangan,
  •  Abyss untuk permainan biasa, dan
  •  Typing tutor untuk mengembangkan kemampuan mengetik.
1. Adventur
Dalam fitur ini terdapat pilihan level sesuai tingkat kesukaran, antara lain:
  •  Easy
  •  Normal
  •  Hard
  •  Expert
  •  X-treme
Setelah memillih salah satu level, kita dapat memainkan game ini. Dalam game ini kita menjadi seorang penyelam yang akan dimakan ikan hiu (shark). Di badan ikan hiu tersebut ada sebuah kata dan untuk mematikan ikan hiu tersebut kita harus mengetik huruf sesuai yang ada di badan ikan hiu tersebut. Di sini kita akan diuji seberapa besar kemampuan kita dalam mengetik.

2. Abyss Mode
Abyss Mode sama seperti Adventure Mode, hanya saja anda tidak dapat istirahat dan semakin sulit sampai anda kalah. Setiap 400 kaki, perjalanan anda dalam Abyss Mode akan disimpan. Itu berarti saat kesempatan selanjutnya anda dapat memulai dari permukaan atau dari penanda kedalaman untuk menyimpan permainan.

3. Typing tutor
Dalam typing tutor kita akan disuguhkan beberapa level game. Level-level ini melatih jari atau beberapa jari kita untuk menekan tombol tertentu misalnya tombol terminal jari.

1 Kelingking kiri A
2 Manis kiri S
3 Tengah kiri D
4 Telunjuk kiri F
5 Ibu jari kiri Spasi
6 Ibu jari kanan Spasi
7 Telunjuk kanan J
8 Tengah kanan K
9 Manis kanan L
10 Kelingking kanan Titik dua (:)

Sesuai dengan level yang kita pilih level pertama game ini akan melatih jari kelingking kiri untuk menekan tombol “A” dan seterusnya. Dalam level typing tutor ini juga ada level yang mengharuskan kita untuk menekan dua tombol sekaligus. Dalam garis besar fitur typing tutor ini melatih/mengajar kita bagaimana langakah-langkah latihan mengetik yang benar yaitu menempatkan posisi jari di tombol keyboard.

Langkah-langkah latihan mengetik:
  • Menempatkan posisi jari di tombol keyboard
  • Melatih jari menekan tombol tertentu
  • Melatih kombinasi jari
  • Melatih membuat kata
  • Mengetik kalimat
  • Melatih kecepatan mengetik.

4. Hall of fame
Fitur ini digunakan untuk melihat daftar pemain dan score kita dlam permainan ini.

5. Option
Fitur ini dapat digunakan untuk mengedit permainan sesuai yang kita kehendaki, misalnya:
  • Music
  • Fullscreen
  • Enable Fx (may slow down game)
  • Custom cursors
  • Space bar pause game
  • Hardware acceleration.
6. Quit game
Fitur ini untuk menyudahi game dan keluar dari game.